Hujan lebat pada senin (4/3/2019) sore menyebabkan sungai Way Sekampung Lampung Timur meluap. Luapan sungai ini membuat ratusan hektar sawah dengan tanaman padi terendam. Banyak padi yang mengalami puso karena terendam banjir.
Hadi menuturkan, tanaman pagi yang terlebih dahulu mengalami puso ialah Kecamatan Metro Kibang dengan luas sekitar 137,5 hektar. Selanjutnya, di daerah Kecamatan Sekampung ada 136,5 hektar dan kecamatan Batanghari 28 hektar.
Kepala seksi (Kasi) Perlindungan Tanaman Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura (PTPH) Lampung Timur, Hadi Makrum mengatakan, sekitar 452 hektar tanaman padi menglami puso karena terendam banjir. Puso ini terjadi sejak akhir Februari 2019.
Selain itu, persawahan tanaman padi yang juga mengalami puso ialah di Kecamatan Jabung. Di kecamatan ini, ada sekitar 149 hektar persawahan tanaman padi mengalami puo.” Ini karena curah hujan yang tinggi, debit air sungai meluap,”kata dia, Selasa (5/3/2019).