SEMANGAT PANEN PADI SEBAGAI TANAMAN SELA DIANTARA KELAPA SAWIT DI REJO SAKTI, TULANG BAWANG

  • 03:42 WIB
  • 02 April 2020
  • Super Administrator
  • Dilihat 916 kali
SEMANGAT PANEN PADI SEBAGAI TANAMAN SELA DIANTARA KELAPA SAWIT DI REJO SAKTI, TULANG BAWANG

Lampung, 1 April 2020. Seperti halnya Kementerian Kesehatan bersama para pejuang kesehatan yang bertaruh nyawa untuk melaksanakan tindakan medis bagi saudara-saudara kita yang masuk kriteria Pasien Dalam Perawatan (PDP) dan seluruh masyarakat yang terus bersama-sama berupaya melakukan pencegahan pandemi Corona /Covid-19. Kementerian Pertanian bersama para pejuang tani juga terus berupaya mensukseskan program ketahanan pangan nasional untuk memenuhi kebutuhan nasional, kebutuhan pangan masyarakat.

Provinsi Lampung menjadi salah satu daerah penyangga kebutuhan pangan nasional dan beberapa kabupaten telah memasuki musim panen padi, diantaranya di Kabupaten Tulang Bawang. Panen pada hamparan seluas 30 ha di Kampung Gedung Rejo Sakti, Kecamatan Penawar Aji, Kab. Tulang Bawang dan petaninya tergabung dalam Kelompok Tani Tunas Mekar.

Yang menjadi perhatian utama adalah padi Varietas Cimelati yang di panen merupakan tanaman sela diantara Kelapa Sawit dan produksivitasnya yang dicapai adalah 3,8 ton/ ha. Makin jelas bahwa semangat memperkuat ketahanan pangan berhasil dilakukan pada ekosistem lahan kering dan tidak terpaku pada lahan sawah irigasi pada umumnya.


Sumber : Kabid Penyuluhan Dinas Pertanian Tuba dan Tim Humas BPTP Lampung

 

Foto Dokumentasi :

 

Sumber BPTPLAMPUNG

973

Post Berita

Post Terbaru

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 1 kali
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 117 kali