Perangkat Desa Tempuran beserta Kelompok Tani Desa Tempuran berkomitmen untuk Mensukseskan Program Kartu Petani Berjaya

  • 02:00 WIB
  • 28 September 2020
  • Super Administrator
  • Dilihat 1511 kali
Perangkat Desa Tempuran beserta Kelompok Tani Desa Tempuran berkomitmen untuk Mensukseskan Program Kartu Petani Berjaya

Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung melaksanakan Musyawarah bersama dengan Perangkat Desa Tempuran dan Gapoktan Tempuran, rapat tersebut membahas persiapan dalam rangka launching KPB di desa Tempuran, Kec. Trimurjo, Kab. Lampung Tengah. Rapat tersebut bertempat di Balai Desa Tempuran, Kec. Trimurjo, Kab. Lampung Tengah. Jum’at (25/09/2020)

“ Kartu Petani Berjaya adalah programnya Gubernur Lampung yang ingin menyelesaikan masalah-masalah pertanian secara sistematis, mulai dari pupuk, benih, saluran irigasi, permodalan dan lain-lain”. Ujar Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Pertanian Indriatmoko.

Kepala Desa Tempuran dalam sambutannya juga menyampaikan “Mari kedepannya kita sama-sama merapat, kebersamaan dan bekerjasama untuk peningkatan kesejahteraan petani, menjaga dan merawat tanaman kita agar bagus, sehat dan dapat dijual dengan nilai jual harga tinggi”.

Setelah selesai musyawarah bersama, Perangkat Desa Tempuran beserta Kelompok Tani Desa Tempuran berkomitmen untuk Mensukseskan Program Kartu Petani Berjaya.

973

Post Berita

Post Terbaru

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 1 kali
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 117 kali