Kompos adalah hasil penguraian sisa organik yang kita hasilkan. Ketika diuraikan dengan baik, kompos akan berfungsi menyuburkan tanah. Ketika tanah subur, tanaman pun juga akan ikut tumbuh subur. Mengompos merupakan salah satu langkah mudah yang bisa kita lakukan di rumah. Dengan mengompos, kita turut berpartisipasi dalam solusi permasalahan sampah sebanyak lebih dari 50%.
Pengomposan yang baik bisa diukur dari ukuran dan warnanya yang tua atau hitam dan aroma yang seperti tanah. Kualitas kompos yang baik juga tidak akan menimbulkan bau yang menyengat. Namun ada beberapa hal yang harus kita perhatikan, terdapat beberapa sampah organik yang sebaiknya jangan dimasukkan ke dalam kompos, karena bisa menimbulkan bau busuk dan menciptakan belatung-belatung. Tidak hanya itu, kualitas kompos yang dihasilkan pun akan menjadi kurang maksimal.
Untuk jenis-jenis sampah yang dianjurkan dan tidak dianjurkan untuk proses pengomposan, serta jenis jenis komposter bisa langsung cek di post berikut ini.