Gubernur Temui Mentan Bahas Pertanian Lampung

  • 01:35 WIB
  • 03 February 2020
  • Super Administrator
  • Dilihat 871 kali
Gubernur Temui Mentan Bahas Pertanian Lampung

 

Gubernur Lampung menyerahkan cendera mata kepada Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di kantor Kementan Jakarta, Kamis, 30 Januari 2020.Dok.


Upaya mewujudkan misi membangun kekuatan ekonomi masyarakat berbasis pertanian dan wilayah perdesaan yang seimbang dengan wilayah perkotaan dan merealisasikan visi rakyat Lampung berjaya terus dilakukan Gubernur Arinal Djunaidi. Salah satunya dengan menggelar pertemuan dengan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di Kantor Kementerian Pertanian Jakarta, Kamis, 30 Januari 2020.

Gubernur didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura Kusnadi, Kepala Dinas Perkebunan Edi Yanto, Kepala Dinas Peternakan Lili Mawarti, Kepala Badan Penghubung Lampung Yuda Sukmarina, Ketua Tim Kartu Petani Berjaya Lampung Yusuf S Barusman serta jajarannya.

Menteri Pertanian Syahrul Yasim Limpo telah menyatakan Lampung diharapkan bisa menjadi lokomotif pembangunan pertanian di Indonesia. Apalagi 70% masyarakat Lampung berada di desa dan bekerja di sektor pertania. Oleh sebab itu, pertanian harus menjadi perhatian dan terus dioptimalkan potensinya.

Begitupun Gubernur Lampung yang konsen di sektor pertanian sehingga semangat untuk mewujukan petani Lampung berjaya bisa terealisasikan. Lampung juga mempunyai program unggulan yakni Program Kartu Petani Berjaya (PKPB) untuk meningkatkan pendapatan petani menuju kesejahteraan melalui upaya penyelesaian permasalahan secara terstruktur, sistematis, dan terintegrasi melalui pemanfaatan teknologi informasi. 

Adanya PKPB untuk menjawab permasalahan yang ada di petani. Fungsi PKPB, di antaranya untuk kartu identitas pertanian, sumber informasi data petani yang lengkap dan akurat, akses transaksi pemasaran hasil, akses asuransi pertanian, penyaluran bantuan program pemerintah (beasiswa, jaminan sosial, bantuan pangan, dan sebagainya), akses permodalan, dan akses pembelian sarana produksi.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura, Kusnadi mengatakan ada banyak hal yang disampaikan dalam pertemuan tersebut di bidang pertanian di Bumi Ruwai Jurai. "Pertemuan tersebut membahas mengenai pembangunan pertanian di Lampung. Kemudian bantuan kerja sama pengelolaan pertanian, selanjutnya kartu petani yang akan diintegrasikan, lalu pengembangan kerbau selain sapi, kemandirian benih padi, lada, kakao, dan kopi serta yang lain," katanya.

Muharram Candra Lugina

 

Sumber : Lampost

973

Post Berita

Post Terbaru

Gubernur Cukupi Kebutuhan Pupuk 190.851 Petani Lampung
  • 41 menit yang lalu
  • Dilihat 3 kali
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 1 kali
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 117 kali