Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Harapkan Kerjasama Berbagai Pihak Agar Keunggulan Fasilitas Kartu Petani berjaya dapat Mensejahterakan Petani

  • 03:03 WIB
  • 15 September 2020
  • Super Administrator
  • Dilihat 536 kali
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Harapkan Kerjasama Berbagai Pihak Agar Keunggulan Fasilitas Kartu Petani berjaya dapat Mensejahterakan Petani

Bandar Lampung - Dalam rapat Persiapan Peluncuran Kartu Petani Berjaya, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi berharap ada sinergitas yang baik antara Perguruan Tinggi, OPD terkait, Pabrikan dan Perbankan. Sehingga membangun sistem yang benar - benar dapat terintegrasi dengan berbagai macam kebutuhan masyarakat petani. Kamis, (3/9/2020)

"Dengan launching Kartu Petani Berjaya diharapkan masyarakat petani di Provinsi Lampung dapat memanfaatkan berbagai fasilitas yang telah disiapkan, seperti pemenuhan kebutuhan pupuk, bibit dan fasilitas Kredit," lanjutnya

Sementara itu menurut Gubernur, peran Petrokimia dan Pusri sebagai penyedia pupuk, dan pihak perbankan juga sangat diharapkan peran aktifnya sebagai menentukan keberhasilan program Kartu Petani Berjaya.

"Saya ingin kerjasama kita dengan berbagai pihak dapat berjalan dengan baik, begitu juga demgan Perguruan Tinggi, dimana Kartu Petani Berjaya ini nantinya dapat dikaitkan dengan program kegiatan Kuliah Kerja Nyata Mahasiswa", tutup Gubernur.

Pada rapat persiapan tersebut juga diketahui bahwa Tim Kartu Petani Barjaya telah melakukan uji coba pelaksanaan program Kartu Petani Berjaya di desa Simbarwaringin Kecamatan Trimurjo Kabupaten Lampung Tengah.

Sementara itu untuk kesiapan pihak perbankan terkait penerbitan Kartu Petani Berjaya, saat ini tengah dilakukan proses input data petani yang sudah terdaftar, sehingga diharapkan saat diluncurkan, Kartu Petani Berjaya dapat langsung dipergunakan dengan baik oleh para petani. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)

973

Post Berita

Post Terbaru

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 1 kali
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M
  • 3 minggu yang lalu
  • Dilihat 117 kali