Tabik Pun…
Bandar Lampung, 19 November 2019. Provinsi Lampung merupakan daerah sentra produksi ubi kayu nomor 1 di Indonesia, baik dari pengembangan kawasan maupun produktifitasnya.
Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung menerima Kunjungan Kerja / Study Banding dari Dinas Pertanian Kabupaten Garut pada tanggal 18 – 22 November 2019. Kunjungan Kerja ini Dalam Rangka Kegiatan Pengembangan Budidaya Ubi Kayu dan Pengolahan Serta Kelompok yang Mengelola Alat Mesin Pertanian (UPJA). Adapun lokasi-lokasi yang akan dituju oleh Dinas Pertanian Kabupaten Garut diantaranya kelompok tani yang melaksanakan pengembangan budidaya ubi kayu dan pengolahannya serta kelompok yang mengelola alat dan mesin pertanian.
Hadir dalam kunjungan/study banding dari Dinas Pertanian Kabupaten Garut tersebut adalah sebanyak 25 orang, diantaranya Kabid Tanaman Pangan, Kasi Serealia, Kasi Aneka Kacang dan Umbi, Ka UPT Pertanian Wilayah III, Ka TU UPT Pertanian Wilayah IV, Pelaksana UPT Pertanian Wil. VII, Korluh Pertanian, Pelaksana Bidang Tanaman Pangan, Pelaksana UPT BBPPP, Pelaksana, Penyuluh THL Kec. Malangbong, Penyuluh THL Kec. Kadungora, dan Petani (12 Orang).
Study Banding dari Dinas Pertanian Kabupaten Garut
- 08:25 WIB
- 26 December 2019
- Super Administrator
- Dilihat 1948 kali
